Membaca Ayat renungan harian ALKITAB Katolik Kristen Protestan untuk mengenal ajaran TUHAN ALLAH, menuju jalan yang dijanjikan Yesus dalam 10 Hukum Taurat dan Injil agar selamat dari dajjal anti kristus.

Laman

Senin, 27 April 2015

Ternyata, Matius Murid Yesus Bukan Penulis Injil Matius

ternyata Injil Matius tidak ditulis oleh matius Murid yesus
injil matius 

Benarkah Injil Matius ditulis oleh matius Murid yesus ?

Bible Matius, Orang Barat selalu menuliskan The Gospel according to saint matthew yang artinya Injil menurut matius, Bukan Injil matius. Apa artinya ini ? 
Pada umumnya penganut Kristen memiliki keyakinan bahwa Injil Matius dikarang oleh Matius , salah seorang murid utama Yesus , bahkan ada yang mengatakan bahwa Matius , murid Yesus itu adalah saksi mata kehidupan Yesus seperti yang diyakini oleh para pemuka gereja. Jelas hal ini sangat berlebihan dan lebih menunjukkan ketidak-tahuan tentang Bibel, kitab suci agama kristen sendiri . Mereka telah mengabaikan banyak alasan tentang hal itu , sehingga keyakinan yang dimiliki lebih didasarkan pada sikap dogmatik daripada kajian atas ayat-ayat Bibel dan sejarah penulisan Bibel. 
Matius Bukan Saksi mata Kelahiran Yesus
Benarkah Matius menyaksikan kelahiran Yesus ? 
Benarkah Matius menyaksikan pelarian Maria dan Yusuf ke Mesir membawa bayi Yesus karena hendak dibunuh oleh Herodes Yang Agung ? 

Dan masih banyak lagi yang lain , sehingga Matius , murid Yesus tidak bisa dikatakan sebagai saksi mata kehidupan Yesus. Ini pun jika memang Injil Matius benar-benar dikarang oleh Matius murid Yesus. Tetapi ada beberapa hal yang perlu dicermati sehingga tidak mungkin jika Injil Matius dikarang oleh Matius, salah seorang murid Yesus.

1. Para ahli Bibel dari kalangan Kristen sendiri mengakui bahwa penulisan Injil Matius bersumber antara lain dari Injil Markus, juga bersumber dari ” Q “ dan “ M “. Encyclopedia Americana menegaskan : “ Matthew is a revised and expanded edition of Mark ……“( Matius ada seorang perivisi dan pengembang Injil Markus ….).
Markus bukanlah murid Yesus melainkan murid Petrus dan kemenakan Barnabas. Jika benar Injil Matius dikarang oleh Matius, murid  Yesus, apakah masuk akal seorang murid utama Yesus yang selalu bersama-sama dengan Yesus beserta murid-murid utama lainnya dan sangat tahu dengan segala peristiwa perjalanan risalah Yesus ketika menyampaikan ajarannya kepada orang-orang Yahudi – bukan kepada orang di luar Yahudi – , lalu mengambil referensi dari Markus yang bukan murid Yesus dan tidak pernah bersama-sama Yesus menulis ” Injil “ –nya ? Dari aspek ini, sudah menunjukkan betapa Injil Matius bukan dikarang oleh Matius, murid utama Yesus .
2. Menyimak Injil Karangan Matius, kita mendapatkan penyebutan nama ”Matius” secara langsung dan penggunaan kata ganti orang ketiga
tunggal untuk menunjuk kepada Matius, murid Yesus. Sebagai contoh, kita baca ayat Matius 10 : 2-4 :
Maka inilah nama-nama kedua belas rasul yaitu pertama-tama SIMON yang disebut PETERUS dan ………… dan TOMAS dan MATIUS, pemungut cukai itu …….dst .
Gaya bercerita yang terkandung dalam ayat di atas sebagai sajian cerita sejarah dengan menyebut nama “ MATIUS “ secara langsung yang menempatkan “ MATIUS “ sebagai “ ORANG KETIGA “ memastikan, pengarang Injil Matius, bukanlah MATIUS , murid Yesus . Gayabercerita “ORANG KETIGA“ ,terlihat jelas pada ayat Matius 9:9 :
Maka berjalanlah Yesus dari sana , lalu dilihatnya seorang yang bernama MATIUS duduk di rumah percukaian, maka kata Yesus kepadanya : ” ikutlah aku “. Lalu bangunlah ia .
Sajian kalimat “ lalu dilihatnya seorang yang bernama MATIUS “begitu pula dengan kata “ kata Yesus kepadanya “ dan kata “ Lalu bangunlah ia “ menimbukan pertanyaan apakah “ MATIUS “ bercerita tentang DIRINYA ? Jelas tidak ! Kalimat-kalimat itu justru menunjukkan bahwa ada orang lain yang bercerita tentang Matius dan Yesus , bukan MATIUS bercerita tentang dirinya dan Yesus. Dengan demikian , “ Injil Karangan Matius “ BUKANLAH KARANGAN
MATIUS – salah seorang murid utama Yesus.
Penegasan bahwa Injil Matius tidak dikarang oleh Matius , salah seorang murid utama Yesus sebagaimana diungkapkan di atas, didukung pula oleh pernyataan para pakar Bibel dari kalangan Kristen sendiri.
(1). S.WISMOADY WAHONO, dalam bukunya “DISINI KUTEMUKAN “, berkata :
Penulis Kitab INJIL MATIUS sampai sekarang TIDAK DIKETAHUI.
Ketergantungan penulis ini kepada Injil Markus, menunjukkan bahwa dia BUKANLAH seorang rasul atau saksi mata kehidupan Yesus .
(2). Ds.K.RIEDEL,dalam karangannya “TAFSIR INJIL MATIUS “, berkata :
Menurut pendapat kita, pengarang INJIL MATIUS bukannya seorang
dari kedua belas rasul melainkan Seorang Kristen yang berbangsa Yahudi yang tidak dikenal
(3). J.B. Phillips, seorang pendeta dari Katedral Chichester, Gereja Anglikan Inggeris–sebagaimana yang dikutip Dr.Abu Ameenah Bilal Philips dalam bukunya: “Agama Yesus Yang Sebenarnya “(hal.67) –berkata :
Tradisi awal menganggap Injil ini berasal dari rasul Matius.
Tetapi kalangan sarjana sekarang ini hampir semuanya menolak pandangan ini. Sang penulis – yang baik saja disebut Matius – dengan terus terang tertarik pada dokumen “Q “ yang misterius, yang boleh jadi merupakan sebuah koleksi dari tradisi lisan.
Kesimpulan yang didapat adalah Injil Matius Kitab kanonik Kristen ditulis oleh pengarang yang tak dikenal namanya. 

Ternyata, Matius Murid Yesus Bukan Penulis Injil Matius


1 komentar:

  1. Walaupun dokumen ini tidak mencantumkan nama penulisnya, namun kesaksian semua bapa gereja yang mula-mula (sejak kira-kira tahun 130 M) menyatakan bahwa Injil ini ditulis oleh Matius. Matius adalah seorang pemungut cukai (petugas pajak pada zaman itu) yang menjadi salah satu dari kedua belas rasul Yesus. Meskipun ada yang menduga ditulis oleh Matius lain yang hidup 80 tahun setelah Yesus wafat. Namun, penemuan naskah papirus yang sekarang disimpan di Magdalen College, Oxford, Inggris, menunjukkan bahwa Injil Matius ini sudah selesai ditulis sebelum tahun 66.

    BalasHapus